HIRAN (Arrahmah.com) – Amerika serikat mengklaim telah menewaskan 24 anggota Asy-Syabaab dalam serangan udara yang dilakukan pada Rabu (30/1/2019).
Dalam sebuah pernyataan yang dikeluarkan Kamis (31/1), Komando Afrika Amerika mengklaim serangan terjadi di sebuah kamp di dekat Shebeeley Hiran, Somalia Tengah, lansir Al Jazeera.
“Serangan presisi adalah bagian dari strategi kami. Serangan terus membantu mitra kami membuat kemajuan dalam perjuangan mereka melawan ‘teroris’ transnasional yang menentang perdamaian di Somalia dan kawasan,” klaim Direktur Komando Afrika Amerika, Mayjen Gregg Olson dalam sebuah pernyataan.
Menurut klaim AS, “tidak ada warga sipil yang terluka atau terbunuh dalam serangan udara ini”.
Pejuang Asy-Syabaab belum mengeluarkan pernyataan resmi untuk merespon klaim tersebut.
Amerika Serikat secara reguler melakukan serangan udara di Somalia yang selalu diklaim menargetkan pejuang Asy-Syabaab. Tetapi warga sipil Somalia ikut menjadi korban dalam serangan-serangan pengecut tersebut.
Tahun lalu, setidaknya 45 serangan udara dilakukan oleh AS, naik dari 35 pada tahun 2017.
Terlepas dari serangan tersebut, Asy-Syabaab masih terus mengendalikan sebagian wilayah di selatan dan tengah negara itu setelah menarik diri dari ibu kota Mogadishu beberapa tahun lalu sebagai strategi militer. (haninmazaya/arrahmah.com)