MEKKAH (Arrahmah.id) — Pasukan keamanan Arab Saudi melakukan parade militer di Mekkah pada hari Ahad (3/7/2022) untuk pengamanan jamaah yang akan melaksanakan ibadah haji di dua kota suci muslim.
Dilansir Al Arabiya (3/7), pasukan mengadakan simulasi pengejaran dan penangkapan ketika terjadi kericuhan dan pertolongan pertama untuk mengantisiasi apabila ada hal yang membutuhkan bantuan medis.
Ribuan jamaah mulai tiba di kota suci Mekah di Arab Saudi pada hari Jumat. Diperkirakan satu juta Muslimakan menghadiri musim haji 2022 setelah dua tahun terkendala pandemi Covid-19.
Pasca pandemi Covid-19 menurun, Arab Saudi kembali mengizinkan jamaah untuk melakukan ibadah haji. Namun, pihak berwenang mengatakan hanya satu juta orang yang dapat bergabung dengan musim 2022. Jumlah ini setengah dari biasanya.
Jamaah haji pun yang dibolehkan hanya mereka yang berusia 18 hingga 65 tahun dengan telah sepenuhnya divaksinasi atau diimunisasi. (hanoum/arrahmah.id)