YOGYAKARTA (Arrahmah.com) – Gerakan Pemuda (GP) Ansor mendukung pengembangan Yogyakarta sebagai kota yang penuh toleransi dan damai, kata Ketua Pimpinan Wilayah (Pimwil) GP Ansor Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) Akhmad Fikri AF.
Usai bertemu Wakil Gubernur DIY Paku Alam IX di kompleks kantor gubernur DIY, Kepatihan, Yogyakarta, Senin (1/3), ia mengatakan pihaknya menyampaikan gagasan bagaimana pemerintah daerah harus bahu membahu dan saling mendukung untuk mengembangkan kota Yogyakarta sebagai `city of tolerance`, yaitu kota yang masyarakatnya memiliki rasa toleransi tinggi dan kedamaian.
Wagub DIY yang didampingi Kepala Biro Administrasi Kesra dan Kemasyarakatan Sarminto, menerima jajaran pengurus GP Ansor DIY yang terdiri sembilan orang dalam rangka memperkenalkan diri sebagai pengurus baru 2009 – 2013 yang dilantik pada 16 Januari 2010.
“Sebagai pengurus baru, kami memperkenalkan diri kepada bapak wagub DIY, sekaligus bersilaturahmi dengan beliau,” kata Akhmad Fikri.
Ia mengatakan pada kesempatan bertemu wagub DIY itu pihaknya juga menyampaikan informasi sehubungan akan diselenggarakannya berbagai kegiatan GP Ansor DIY di antaranya pendidikan kader lanjutan, kursus Banser lanjutan, pengobatan gratis, bulan donor darah, sunatan massal dalam rangkaian memperingati HUT ke-76 GP Ansor pada April 2010.
“Semua kegiatan dilaksanakan pada April mendatang, karena kebetulan pada bulan itu kami memperingati HUT ke-76. Kami juga minta kesediaan wagub DIY berkenan hadir pada pembukaan orasi budaya yang rencananya akan dilaksanakan pada 24 April,” katanya.
Sementara itu, Wagub Paku Alam IX menyambut positif dan mendukung kegiatan yang akan dilaksanakan jajaran pengurus Pimpinan Wilayah GP Ansor DIY dalam rangka memperingati HUT ke-76, (ant/arrahmah.com)