(Arrahmah.com) – Bidang Sosial Gerakan Anshar Syariah Tunisia menggelar pelayanan sosial untuk masyarakat kota Mathir, provinsi Benzart, Tunisia pada hari Ahad, 7 Rabi’u Tsani 143 H (17/2/2013). Acara berupa pelayanan kesehatan gratis itu diberi nama “Kafilah medis Asy-Syahid bi-idznillah Abu Bara’ Mukrim Al-Majiri”.
Acara pengobatan massal gratis itu digelar di depan masjid jami’ Asy-Syuhada’ di kota tersebut. Salah satu bagian dari acara itu adalah bagian “pemeriksaan dan obat-obatan gratis.” Ratusan anak-anak, ibu-ibu dan bapak-bapak warga kota Mathir mengantri dengan tertib di kompleks masjid jami’ Asy-Syuhada’ untuk mendapatkan giliran pemeriksaan dan pengobatan gratis.
Semoga pelayanan kesehatan gratis untuk masyarakat ini bisa dilanjutkan oleh Anshar Syari’ah di Tunisia di kota-kota lainnya. Dan semoga gerakan penegakan syariat di negeri kita bisa meneladani jejak aksi-aksi sosial gerakan Anshar Syariah di Libya, Tunisia, Yaman dan tempat-tempat lainnya. (siraaj/arrahmah.com)