TEL AVIV (Arrahmah.id) — Anggota parlemen Israel Zvi Sukkot, anggota Partai Zionis Religius sayap kanan, mengatakan Israel harus membuat Tepi Barat seperti di Jalur Gaza.
“Kami masih melihat arak-arakan orang bersenjata. Apakah kita sedang menunggu mereka menembak seseorang dari kita? Ini adalah peristiwa yang mengganggu, kenyataan yang tidak dapat diterima. Nablus harus terlihat seperti Rafah, Tulkarem seperti Khan Younis, Jenin seperti Jabalia,” ujarnya dikutip dari Middle East Eye (8/8/2024).
@middleeasteye “Jenin should be treated like Gaza.” Member of Knesset (MK) Zvi Sukkot complained on Thursday that despite increased military action by Israeli forces in the occupied West Bank, he still sees armed Palestinians at parades and funerals. The Religious Zionist Party MP called on the Israeli army to approach the West Bank in the same way it approached Gaza.
Pasukan Israel telah menewaskan sedikitnya 620 warga Palestina di Tepi Barat sejak dimulainya perang di Gaza, menurut kementerian kesehatan Palestina. (hanoum/arrahmah.id)