UTTAR PRADESH (Arrahmah.com) — Berbagai acara pengambilan sumpah Hindu Rastha marak digelar di seluruh India dalam beberapa pekan terakhir ini. Hindu Rashtra adalah sumpah untuk berperang, mati, dan jika diperlukan membunuh untuk mengubah India menjadi negara Hindu.
Dilansir Gulf News (31/12/2021), pengambilan sumpah Hindu Rashtra viral sejak video anak-anak sekolah di distrik Sonbhadra, Uttar Pradesh beredar di berbagai media sosial.
Anak-anak sekolah itu berkumpul di taman Nehru setelah jam sekolah bersama orang tua mereka. Para siswa kemudian disuruh mengulang ikrar menjadikan India sebagai negara Hindu.
Isi dari ikrar Hindu Rashtra tersebut menyatakan: “Kami berjanji untuk membangun dan menjaga India sebagai negara Hindu. Kami akan berjuangnya, matinya, dan jika diperlukan, membunuhnya. Kami tidak akan mundur sedikit pun, tidak peduli pengorbanannya. Semoga nenek moyang kita, guru, Ibu India memberi kita kekuatan yang cukup sehingga kita dapat memenuhi janji kita. Semoga mereka memberi kita kemenangan.”
Sumpah tersebut diakhiri dengan slogan-slogan nasionalis seperti “Bharat Mata Ki Jai”, “Vande Mataram” dan “Jai Hind.”
Menurut Sudarshan News, video ini kemudian disusul video lain dari daerah Rupaidiha dan Nagpur.
Atas kejadian ini, polisi India menyatakan bahwa mereka telah diberitahu dan saat ini sedang dipikirkan tindakan apa yang akan diambil oleh pemerintah India. (hanoum/arrahmah.com)