WASHINGTON (Arrahmah.com) – Menurut laporan Washington Post, mengutip sumber-sumber di staf polisi rahasia AS, CIA dan NSA menyerang majalan online Inspire, majalah yang dibuat oleh Mujahidin Al Qaeda Semenanjung Arab (AQAP).
Majalah edisi ke-11 diserang oleh agen intelijen AS sebanyak dua kali, pada 14 Mei dan 30 Mei. Untuk alasan sensor, Washington Post tidak menyebutkan nama portal yang dimaksud dan hanya menulis “forum online”.
Seperti dilaporkan sebelumnya oleh Kavkaz Center yang menerbitkan informasi ini pada 5 Juni lalu, portal Islam populer dalam bahasa Inggris, Ansar Al-Mujahidin merupakan portal yang diserang oleh AS.
Forum dalam bahasa Arab kini telah dipulihkan, namun yang berbahasa Inggris masih offline.
Tujuan dari serangan tersebut menurut intelijen AS adalah untuk mengganggu penerbitan majalah ini.
Menurut Washington Post, Amerika berhasil mengganggu setidaknya satu edisi Inspire, peretas AS menghapus semua materi yang dipublikasikan.
Meskipun tidak ada bukti langsung atas keterlibatan CIA dan NSA namun laporan tersebut menyatakan bahwa serangan dilakukan oleh mereka.
CIA dan NSA sendiri menolak untuk berkomentar.
Sumber Washington Post mengatakan bahwa operasi ini hanya bagian dari kampanye skala besar terhadap aktivitas internet Al Qaeda.
“Penerbitan majalan ini dipandang sebagai ancaman karena memiliki pembaca tertentu. Orang-orang akan mencarinya. Yang kedua, Inspire sangat memanjakan pembaca. Inspire menggunakan gambar-gambar dan diagram, dan itulah masalahnya,” ungkap sumber yang tidak ingin disebutkan namanya tersebut. (haninmazaya/arrahmah.com)