HADRAMOUT (Arrahmah.com) – Sebanyak 68 Mujahid Al Qaeda melarikan diri dari penjara thagut pada Rabu (22/6/2011) dari penjara pusat di provinsi Hadramout, melalui terowongan panjang yang mereka buat sejak bulan lalu, ujar kepala intelijen di kota Mukalla, Abdullah al-Jirazie seperti yang dilaporkan Xinhua.
“Buronan Al Qaeda juga menyerang beberapa tentara keamanan di luar penjara di kota Mukalla, ibukota provinsi Hadramout, menewaskan satu tentara dan melukai dua lainnya,” ujar al-Jirazie.
Ia menyangkal bahwa penjara tersebut diserang oleh kelompok bersenjata Al Qaeda, namun ia menegaskan bahwa mereka melarikan diri.
Sebelumnya seorang pejabat provinsi mengatakan penjara itu diserang oleh Mujahidin Al Qaeda menggunakan senapan mesin dan granat, mengatakan mereka berhasil membebaskan puluhan tahanan.
Penduduk setempat mengatakan kepada Xinhua bahwa pasukan keamanan dengan kendaraan lapis baja dikerahkan di kota setelah serangan di penjara.
Sejumlah provinsi di Yaman selatan dan timur selama dua bulan terakhir, menjadi saksi hadirnya dan menguatnya posisi Mujahidin Al Qaeda Semenanjung Arab (AQAP). Mereka telah memproklamirkan ibukota Imarah Islam di kota Zinjibar. (haninmazay/arrahmah.com)