KARACHI (Arrahmah.id) — Ribuan pengunjuk rasa yang berafiliasi dengan partai Jamiat Ulema-e-Islam Pakistan berkumpul di Karachi pada Ahad (23/7/2023) untuk memprotes penodaan Al Quran baru-baru ini di Swedia, lapor Middle East Eye.
Pada 28 Juni 2023 lalu, seorang imigran Irak bernama Salwan Momika melakukan aksi perobekan dan pembakaran Alquran di depan Masjid Raya Sodermalm, Stockholm, Swedia. Aksi tersebut dilakukan saat umat Muslim di sana merayakan Idul Adha.
Sebelum dibakar, Momika sempat menggunakan lembaran-lembaran Alquran yang dirobeknya untuk menyeka sepatunya. Dia bahkan meletakkan daging babi pada lembaran tersebut. Setelah itu, Momika, yang mengenalkan diri sebagai ateis sekuler di media sosial, melakukan pembakaran. (hanoum/arrahmah.id)