TEHERAN (Arrahmah.id) – Pembunuhan pimpinan Syiah Hizbullah Hassan Nasrallah telah memicu pertanyaan tentang bagaimana ‘Israel’ dapat tiba-tiba menemukan tokoh-tokoh terkemuka dalam gerakan Lebanon setelah bertahun-tahun mencari, sementara kecurigaan jatuh pada intelijen Iran.
Mahmoud Ahmadinejad – yang menjabat sebagai presiden Iran antara 2005 dan 2013 – meyakini dinas intelijen negaranya mungkin telah disusupi oleh agen ‘Israel’ dari tingkat paling atas, dengan informasi rahasia diteruskan ke pemerintah ‘Israel’.
Ini termasuk unit intelijen yang didedikasikan untuk membasmi mata-mata ‘Israel’ di Iran, menyusul serangan terhadap ilmuwan dan fasilitas nuklir.
“Israel mengorganisasikan operasi kompleks di dalam Iran. Mereka dapat dengan cepat memperoleh informasi,” kata mantan presiden garis keras itu kepada CNN Turk.
“Di Iran, mereka masih bungkam tentang hal ini. Orang yang memimpin unit di Iran melawan ‘Israel’ adalah agen ‘Israel’.”
Ia mengklaim bahwa terdapat 20 aset intelijen ‘Israel’ lainnya di dalam pasukan tersebut, yang menyampaikan informasi tentang program nuklir Iran.
Hal ini terjadi setelah adanya rumor bahwa ‘Israel’ mungkin telah menyusup ke sistem keamanan Iran atau Suriah untuk mengetahui lokasi komandan tinggi Hizbullah.
Kendati tidak ada bukti yang mendukung pernyataan Ahmadinejad, dan mantan presiden tersebut punya riwayat membuat pernyataan dan klaim yang kelewat batas, ‘Israel’ tampaknya telah memperoleh keuntungan besar dari intelijen dengan menyingkirkan Nasrallah dan para pemimpin Hizbullah lainnya, meskipun dengan mengorbankan banyak korban sipil.
Nasrallah diketahui merahasiakan pergerakannya selama puluhan tahun dan ‘Israel’ gagal membunuhnya selama perang 2006.
Komandan Hizbullah lainnya yang tewas dalam serangan udara ‘Israel’ termasuk Ibrahim Aqil, Nabil Kouak, dan Ahmad Wehbe, sementara tokoh senior Hamas seperti Saleh Al-Arouri dan Ismail Haniyeh juga tewas dalam serangan tersebut, yang terakhir di tempat yang relatif aman di Teheran.
Pembunuhan Nasrallah bahkan lebih mengejutkan, karena terjadi hanya beberapa hari setelah ‘Israel’ berhasil memasang jebakan dan meledakkan ribuan perangkat elektronik yang digunakan oleh Hizbullah dan masyarakat, meskipun keamanan dalam kelompok tersebut mungkin lebih ketat.
Sumber-sumber ‘Israel’ mengatakan kepada Reuters bahwa pembunuhan itu adalah hasil dari 20 tahun kerja intelijen yang difokuskan pada Hizbullah, dengan laporan yang menunjukkan informasi ini dapat dikumpulkan dari operasi terbuka kelompok itu dalam perang Suriah, di mana para anggotanya mendukung pasukan rezim Assad di sejumlah garis depan.
Serangan 7 Oktober menunjukkan bahwa fokus ‘Israel’ pada Hizbullah mungkin merugikan pengumpulan intelijen mengenai Hamas.
Militer dan intelijen ‘Israel’ telah dikecam secara luas karena gagal menanggapi peringatan berulang kali terhadap Hamas pada hari-hari dan pekan menjelang serangan 7 Oktober.
‘Israel’ juga gagal melumpuhkan petinggi militer Hamas, Yahya Sinwar, dan klaim bahwa Mohammed Deif, tokoh kunci lain dalam gerakan tersebut, tewas dalam serangan udara juga belum terkonfirmasi. (zarahamala/arrahmah.id)