FILIPINA (Arrahmah.com) – Empat pelaut asal Sarawak, Malaysia, dibebaskan oleh kelompok militan asal Filipina, Abu Sayyaf, setelah disandera selama lebih dari dua bulan.
Sebagaimana dilansir The Star, keempat pelaut tersebut telah kembali ke Sandakan, Sabah, pada Rabu pagi (8/6/2016).
Menurut laporan media Malaysia, bebasnya keempat bersaudara itu adalah bentuk keberhasilan perundingan antara Abu Sayyaf dengan juru runding dari Malaysia dan Filipina.
Sebelumnya Abu Sayyaf meminta tebusan sebesar 18 juta ringgit atau lebih dari Rp58,5 miliar. Tidak diketahui apakah pembebasan keempat pelaut tersebut melibatkan pembayaran tebusan atau tidak. Komisaris Polisi Sabah Abdul Rashid Harun menolak berkomentar soal pembebasan ini. (fath/arrahmah.com)