NASREHAT (Arrahmah.com) – Pihak pasukan Israel mengakui Sabtu (17/1) berdasarkan pernyataan resmi jubir militer Israel bahwa sejumlah pasukan mereka mengalami luka-luka dalam pertempuran dengan Batalion Izzudin Al-Qassam. Jumlah tentara mereka yang tewas adalah 13 orang, dua di antaranya komandan. Tiga tentara yang mengalami luka-luka, berada dalam kondisi kritis.
Sebelumnya serdadu Israel mengakui pagi kemarin Sabtu mengakui bahwa lima serdadu mereka mengalami luka-luka, dua di antaranya dalam keadaan parah setelah mengalami serangan dari roket anti tank ke arah Israel. Sehingga jumlah luka-luka di kalangan Israel hingga selama dua hari sudah mencapai sembilan orang.
Di siang harinya, pasukan Israel mengakui dua komandan dan dua serdadunya mengalami luka parah dalam pertempuran melawan batalion Izzudin Al-Qassam di Jalur Gaza. Radio Israel menegaskan, dua komandan dan dua serdadunya mengalami luka-luka parah akibat serangan roket Hawn pada pagi hari di utara Jalur Gaza.
Sehingga total korban luka di pihak serdadu Israel – seperti pengakuan resmi mereka – sejak perang darat dimulai 3 Januari lalu mencapai 217 serdadu tewas, ditambah 4 warga Israel tewas dan 1000 luka-luka oleh serangan roket Grade dan Al-Qassam ke wilayah permukiman Israel. (Hanin Mazaya/infopalestina)