KABUL (Arrahmah.id) – Imarah Islam Afghanistan (IIA) telah mengumumkan pada Sabtu (30/4/2022) penampakan bulan baru (hilal) Syawal di Afghanistan dan 1 Mei 2022 menjadi hari pertama Idulfitri di negara itu.
Menurut Maulvi Abdul Hakim, kepala Mahkamah Agung Afghanistan, bulan telah terlihat di negara itu dan Idulfitri akan dirayakan pada Ahad (1/5). Sesuai Kementerian Dalam Negeri Afghanistan, bulan telah terlihat di daerah Farah, Ghazni, Kandahar dan Ghor di Aghanistan,
Juru bicara IIA dan Wakil Menteri Penerangan Zabiullah Mujahid juga mengumumkan Idulfitri dan mengucapkan selamat kepada semua warga Afghanistan di akun Twitter resminya.
“Kepala Mahkamah Agung Imarah Islam dan ketua komite bulanan, Syekh-ul-Hadits Maulvi Abdul Hakim, mengumumkan bahwa besok adalah hari pertama Idulfitri di seluruh negeri. Pada kesempatan ini, kami mengucapkan selamat kepada semua warga pada kesempatan Idulfitri” cuitnya.
Perlu dicatat bahwa hilal belum terlihat di Arab Saudi dan Uni Emirat Arab (UEA), dan mereka merayakan hari pertama Idulfitri pada Senin (2/5). (haninmazaya/arrahmah.id)