JAKARTA (Arrahmah.id) – Wakil Ketua Umum (Waketum) Majelis Ulama Indonesia (MUI) Anwar Abbas menyatakan mendukung penuh tindakan TNI-Polri memberantas Kelompok Kekerasan Bersenjata (KKB) di Papua.
Pasalnya teror di Papua dirasa benar-benar sangat mengganggu ketentraman dan kenyamanan sebagai bangsa Indonesia.
“Kita harus memberikan dukungan penuh kepada pemerintah, terutama kepada pihak tentara dan polisi bagi terciptanya kembali ketenangan dan kedamaian di daerah Indonesia paling timur yang sangat-sangat kita cintai tersebut,” ucap Anwar dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (30/1/2022), lansir iNews.
Anwar berharap agar TNI Polri tidak pernah takut, gentar dan mundur selangkah pun.
Menurutnya KKB harus dihadapi dan ditindak tegas karena mereka dianggap sebagai teroris dan gerakan separatis untuk tanah Papua.
“Tanah Papua adalah tanah tumpah darah kita yang akan kita bela mati-matian dan yang tidak akan pernah kita biarkan lepas walau hanya sejengkalpun ke tangan siapapun juga kita akan korbankan jiwa dan raga kita bagi mempertahankannya,” ujarnya.
Anwar pun turut mendoakan TNI-Polri dan selalu menghormati jasa-jasanya.
“Selamat berjuang TNI-POLRI, kami akan selalu berdoa dan berada di belakang kalian. Kalian adalah para pejuang yang kami hormati, banggakan dan percayai untuk membela negeri indonesia yang sama-sama kita cintai ini,” pungkasnya.
(ameera/arrahmah.id)