KABUL (Arrahmah.com) – Presiden Recep Tayyip Erdogan pada Jumat (27/8/2021 mengatakan Turki mengadakan pembicaraan pertamanya dengan Taliban di Kabul.
Menurut Erdogan, Ankara masih menilai tawaran Taliban untuk membantu mengoperasikan bandara internasional.
Diskusi diadakan di fasilitas militer di bandara Kabul tempat kedutaan Turki ditempatkan sementara.
“Kami telah mengadakan pembicaraan pertama kami dengan Taliban, yang berlangsung tiga setengah jam,” ungkap Erdogan kepada wartawan, lansir Al Jazeera.
“Jika perlu, kami akan memiliki kesempatan untuk mengadakan pembicaraan seperti itu lagi,” lanjutnya.
Turki yang merupakan anggota NATO memiliki ratusan tentara di Afghanistan sebagai bagian dari misi aliansi, dan telah bertanggung jawab atas keamanan bandara selama enam tahun terakhir.
Menanggapi kritik dalam negeri atas keterlibatan Turki dengan Takiban, Erdogan mengatakan Turki “tidak memiliki kemewahan” untuk berdiam diri di wilayah yang bergejolak itu.
“Anda tidak dapat mengetahui apa harapan mereka atau apa harapan kami tanpa pembicaraan. Apa itu diplomasi, kawanku? Ini adalah diplomasi,” pungkas Erdogan.
(ameera/arrahmah.com)