JAKARTA (Arrahmah.com) – Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria menolak bantuan sosial (bansos) berbentuk sembako.
Menurut Riza, bansos dalam bentuk sembako hanya dapat menguntungkan sebagian pihak seperti pengusaha.
“Kesimpulannya, uang yang beredar itu hanya pada kelompok tertentu saja. Kalau uang yang beredar kepada kelompok tertentu, maka tidak mengerakkan ekonomi secara luas,” kata Riza dalam diskusi, Rabu (10/3/2021).
Riza mengatakan, bansos dalam bentuk tunai akan menggerakkan ekonomi di masyarakat. Sebab, masyarakat dapat langsung membelanjakan warung atau pasar di sekitarnya. Dengan demikian, roda perekonomian masyarakat bisa bergerak.
“Masyarakat juga bisa memilih ingin membelanjakan uangnya untuk produk yang sesuai,” lanjutnya.
Riza Mengungkapkan, sejak awal pihaknya meminta agar pengadaan bansos jangan berbentuk sembako.
“Saya dari awal tidak setuju, sudah disampaikan waktu itu, tetap kami upayakan melalui bantuan langsung tunai, BLT,” pungkasnya.