DEIR AZZUR (Arrahmah.com) – Tentara rezim Nushairiyah Suriah bersama pasukan Rusia melakukan operasi skala besar untuk memerangi kelompok ISIS dari 18 hingga 24 Agustus, yang mengakibatkan terbunuhnya 327 orang.
Seorang juru bicara pasukan Rusia di Suriah mengklaim pada Selasa (25/8/2020): “Pemboman oleh Angkatan Udara Rusia dan Angkatan Udara Suriah, serta penembakan artileri di ‘White Desert’, mengakibatkan tewasnya 327 militan, hancurnya 134 tempat penampungan, 17 titik observasi, 7 gudang amunisi dan 5 gudang bawah tanah untuk senjata dan amunisi,” lansir AMN (25/8).
Angkatan udara Rusia dan rezim Suriah telah melancarkan belasan serangan selama beberapa hari terakhir, menyebabkan kerusakan parah pada tempat persembunyian ISIS di wilayah Badiya Al-Sham yang terletak di antara Deir Azzur, Homs, Al-Sweida, dan Damaskus.
Serangan Rusia dan Suriah ini secara khusus menargetkan tempat persembunyian ISIS di seluruh wilayah antara kota Palmyra (Tadmur) dan Deir Azzur.
Rusia mengerahkan pasukannya ke Suriah pada September 2015, setelah rezim Suriah meminta bantuan dari Moskow.
Pekan lalu, Moskow dan Damaskus setuju untuk memperluas Pangkalan Udara Hmeimim, yang akan memungkinkan militer Rusia membangun landasan pacu baru dan fasilitas medis. (haninmazaya/arrahmah.com)