BANDA ACEH (Arrahmah.com) – Sebuah truk yang disulap menjadi masjid di Aceh menjadi sebuah alternatif bagi masyarakat yang membutuhkan fasilitas beribadah lengkap di tempat publik saat pandemi.
Mobil Masjid tersebut dibangun atas inisiasi Badan Penanggulangan Bencana Aceh (BPBA), dengan cara mengalihfungsikan kendaraan sejenis truk boks menjadi masjid. Masjid berjalan ini mampu menampung belasan jemaah.
“Mobil Masjid tangguh BPBA memiliki beberapa fasilitas, antara lain, sepuluh keran air untuk berwudu, sabun, tangga naik ke tempat salat, karpet, dan sound system,” kata Kepala BPBA, Sunawardi, Senin (29/6/2020), dikutip dari Liputan6.com.
Masjid ini didukung pula dengan akses air bersih langsung dari tangki air yang disediakan oleh BPBA.
Sebelum beribadah, setiap jemaah juga harus menjalani protokol kesehatan terlebih dahulu, mulai dari pemeriksaan suhu tubuh, hingga mengenakan masker.
Sunawardi juga memastikan bahwa Mobil Masjid ini steril dari virus, yakni karena setiap hendak difungsikan, kendaraan ini akan menjalani disinfeksi terlebih dahulu.
Dengan begitu, lanjutnya, setiap orang dapat beribadah di Mobil Masjid tanpa rasa khawatir.
“Protokol kesehatan diberlakukan guna menjamin rasa aman dalam beribadah sehingga mobil ini menjadi alternatif bagi masyarakat yang berada di tempat umum dan jauh dari masjid,” pungkasnya.
(ameera/arrahmah.com)