JAKARTA (Arrahmah.com) – Kereta api Bandara Soekarno-Hatta akan kembali beroperasi secara bertahap mulai 1 Juli 2020 setelah sempat berhenti akibat pandemi Covid-19.
Plt Direktur Utama PT Railink Mukti Jauhari mengatakan pada tahap awal, kereta bandara hanya menjual tiket 70 persen dari kapasitas tempat duduk yang tersedia.
Hal itu sesuai dengan surat edaran yang diterbitkan oleh Kementerian Hubungan terkait pengendalian transportasi perkeretaapian di masa adaptasi kebiasaan baru.
Muki juga mengatakan operasional kereta bandara akan mengikuti protokol pencegahan Covid-19 yang ketat.
“Misalnya menerapkan protokol kesehatan bagi seluruh petugas, penyemprotan disinfektan secara berkala, penempatan wastafel, hand sanitizer dan sabun cuci tangan di toilet,” kata Mukti melalui siaran pers, Jumat.
Selain itu, pengelola akan memasang sekat pembatas antara kursi kereta untuk mengurangi potensi penyebaran Covid-19.
Setiap penumpang kereta bandara juga wajib menggunakan masker, mematuhi aturan jaga jarak dan akan dilakukan pengukuran suhu tubuh.
Penumpang yang boleh masuk area stasiun hanya yang memiliki suhu badan maksimal 37,3 derajat celcius.
(fath/arrahmah.com)