TRIPOLI (Arrahmah.com) – Milisi yang setia kepada komandan pemberontak Khalifa Haftar telah meninggalkan 48 mayat saat melarikan diri dari zona perang, kata militer Libya, Selasa (2/56/2020).
Mohammed Qanunu, juru bicara Operation Volcano of Rage yang dipimpin pemerintah, tidak memberikan rincian lebih lanjut dalam pernyataannya tetapi mengatakan mereka telah diperintahkan untuk mengambil semua langkah untuk melindungi dari virus corona baru sambil mengumpulkan mayat-mayat.
Libya saat ini memiliki 182 kasus coronavirus yang dikonfirmasi dan lima kematian, menurut data dari Johns Hopkins University yang berbasis di AS. Jumlah pemulihan mencapai 52.
Pandemi telah menewaskan lebih dari 380.000 orang di seluruh dunia, dengan lebih dari 6,37 juta kasus dikonfirmasi, sementara pemulihan telah melampaui 2,72 juta, menurut angka yang dikumpulkan oleh Johns Hopkins.
Menyusul penggulingan mendiang penguasa Muammar Gaddafi pada 2011, pemerintah baru Libya, GNA, didirikan pada 2015 di bawah kesepakatan politik yang dipimpin PBB. (Althaf/arrahmah.com)