IDLIB (Arrahmah.com) – Pasukan Turki telah menyiapkan tiga titik pengamatan baru di provinsi utara Idlib, setelah gelombang bala bantuan terus mengalir ke kubu terakhir oposisi Suriah meskipun kesepakatan gencatan senjata tercapai Maret lalu, ujar laporan aktivis setempat pada Ahad (5/4/2020).
Pos-pos baru telah didirikan di desa-desa Frika dan Bakseryah di sebelah barat kota Jisr Al-Shughour, lansir Zaman Alwasl.
Pada bulan Maret, pasukan Turki mendirikan enam titik pengamatan di Al-Ghassaneyah, Bidama, Al-Najiyeh, dan Al-Zainiya, Al-Misherfah dan Tel Khattab, sebuah deretan desa yang terletak di wilayah Jisr Al-Shughour.
Setidaknya 350 truk yang membawa pasukan dan tank memasuki Idlib minggu ini di tengah peringatan oleh Ankara untuk Damaskus yang mendesak untuk menghormati kesepakatan gencatan senjata yang dicapai bulan lalu, dan untuk menghentikan pelanggaran. (haninmazaya/arrahmah.com)