YERUSALEM (Arrahmah.com) – Penyakit kardiovaskular adalah penyebab utama kematian di wilayah Palestina, kata Kementerian Kesehatan Palestina pada Sabtu (29/9/2019).
Dalam konferensi pers yang diadakan untuk memperingati Hari Jantung Sedunia, kementerian itu mengatakan bahwa penyakit kardiovaskular tetap menjadi pembunuh nomor satu dan penyakit paling mahal di wilayah yang diduduki.
Tercatat bahwa 31,5 persen kematian tahun lalu adalah akibat penyakit kardiovaskular.
Sementara itu, kementerian tersebut mengatakan bahwa sebagian besar dari mereka yang meninggal karena penyakit terkait berusia 60 tahun atau lebih.
Merokok dan obesitas adalah di antara penyebab utama penyakit jantung, jelasnya, menambahkan bahwa mengadopsi pola makan dan gaya hidup sehat dapat membantu memerangi penyakit.
Kementerian mencatat bahwa 12,2 persen kematian pada 2018 adalah akibat serangan jantung.
(fath/arrahmah.com)