BEIRUT (Arrahmah.com) – Ali Hatoum, mantan pejabat kelompok Syiah “Hizbullah” yang didukung Iran, ditemukan tewas di flatnya di lingkungan Beirut, kata kantor berita resmi Libanon pada Ahad (8/9/2019).
Pasukan keamanan segera membuka penyelidikan dan sedang menunggu kedatangan dokter forensik untuk menentukan penyebab kematian, menurut laporan NNA yang hanya memberikan inisial pria tersebut.
Tidak ada informasi lain yang segera tersedia, atau posisi apa yang dijabat oleh korban di “Hizbullah”.
“Hizbullah” dan tentara “Israel” saling melepaskan tembakan lintas perbatasan pada Ahad lalu setelah serangan pesawat tak berawak di pinggiran kota Beirut yang dikontrol “Hizbullah” dalam baku tembak paling sengit antara keduanya sejak perang Libanon 2006.
“Hizbullah” menyalahkan “Israel” atas serangan pesawat tak berawak dan pemimpinnya Sayyed Hassan Nasrallah memperingatkan bahwa itu bisa menjadi pelopor serangan pembunuhan oleh “Israel”. (haninmazaya/arrahmah.com)