TEPI BARAT (Arrahmah.com) – Sebuah serangan bom rakitan yang jarang terjadi di Tepi Barat yang diduduki menewaskan seorang remaja “Israel” dan secara serius melukai ayah dan saudara lelakinya Jum’at (23/8/2019) ketika mereka mengunjungi mata air di dekat pemukiman Yahudi, kata para pejabat.
Pasukan keamanan “Israel” dikerahkan di seluruh wilayah tempat serangan itu terjadi di dekat pemukiman Dolev, barat laut Ramallah, untuk mencari tersangka, lansir AFP.
Para petugas medis “Israel” sebelumnya melaporkan bahwa seorang remaja berusia 17 tahun terluka parah dalam serangan itu dan para pejabat kemudian mengumumkan kematiannya, mengidentifikasikannya sebagai Rina Shnerb dari kota Lod, pusat kota “Israel”.
Tentara pendudukan mengatakan ketiga korban adalah seorang ayah dan dua anaknya.
Dua orang yang terluka dibawa dengan helikopter ke rumah sakit, kata tentara.
Perdana Menteri “Israel” Benjamin Netanyahu menyebutnya sebagai “serangan teroris yang keras”.
Tidak ada yang mengaku bertanggung jawab atas serangan tersebut. (haninmazaya/arrahmah.com)