TEHERAN (Arrahmah.com) – Kelompok advokasi media Reporters Without Borders mengatakan bahwa otoritas Iran memenjarakan 1,7 juta orang di sekitar ibukota Teheran dalam 30 tahun pertama setelah revolusi Islam 1979, lansir Al Arabiya.
Organisasi tersebut pada Kamis (7/2/2019) mengungkapkan jumlah yang termasuk lawan rezim, wartawan, dan minoritas agama lainnya.
Kelompok itu mengatakan pada konferensi pers bahwa informasinya didasarkan pada file rahasia proses pengadilan yang diperoleh oleh pelapor.
File yang mendaftarkan prosedur peradilan berisi rincian sekitar 1,7 juta orang, termasuk anak di bawah umur, yang dikurung di penjara dalam tiga dekade pertama rezim yang menggulingkan Shah Mohammad Reza Pahlavi.
(fath/arrahmah.com)