KABUL (Arrahmah.com) – Para pejabat Afghanistan mengatakan Mujahidin Taliban telah menyerang sebuah pangkalan militer, menewaskan 12 anggota pasukan keamanan dan meninggalkan peledak yang menewaskan empat tetua suku yang datang untuk membantu mengumpulkan mayat-mayat itu.
Safder Mohsini, kepala dewan provinsi di provinsi utara Baghlan, mengatakan para gerilyawan menculik dua tentara dan melukai tiga lainnya dalam serangan itu, yang dimulai Sabtu malam (10/11/2018). Dia mengatakan militan membakar pangkalan sebelum menanam bom di sekitarnya.
Taliban mengklaim serangan itu dan mengatakan mereka menyita amunisi dari pangkalan itu.
Taliban melakukan serangan hampir setiap hari, terutama menargetkan pasukan keamanan Afghanistan di pos-pos pedesaan. Tujuh belas tahun setelah invasi pimpinan AS, mujahidin menguasai hampir separuh negara. (Althaf/arrahmah.com)