DARAA (Arrahmah.com) – Salah satu milisi Syiah asal Iran yang dikerahkan di Suriah mengumumkan bahwa mereka akan ikut ambil bagian dalam pertempuran di pinggiran kota Daraa, di distrik Busra Al-Harir di sisi rezim Bashar Asad.
Pada akun Facebook-nya, Brigade Zulfiqar mengatakan pada Selasa (26/6/2018) bahwa mereka, bersama dengan pasukan rezim Suriah, kini telah berada di pusat Busra Al-Harir, di pedesaan timur Daraa, lansir Al Arabiya.
Milisi Syiah Iran di Suriah menerbitkan beberapa foto yang memperlihatkan para tentara di wilayah Daraa.
Milisi Zulfiqar mengatakan pada Selasa (26/6) bahwa petinggi mereka menjadi sasaran serangan oleh faksi oposisi dan mempublikasikan foto dia dan mobilnya yang sepertinya digempur tembakan berat.
Setelah rezim Asad mengumumkan niatnya untuk menargetkan selatan Suriah, sebagian besar milisi Iran menghindari untuk berbicara mengenai kehadirannya di wilayah tersebut, apalagi setelah Teheran mengklaim bahwa tidak ada milisi Iran yang hadir di selatan Suriah.
Namun pengumuman oleh Brigade Zulfiwar yang telah memasuki Busra Al-Harir, mematahkan klaim pemerintah Iran.
Milisi Syiah Brigade Zulfiqar adalah salah satu dari puluhan milisi Iran yang dikirimkan ke Suriah oleh Teheran untuk membantu rezim Asad. (haninmazaya/arrahmah.com)