GHAUTAH (Arrahmah.com) – Sedikitnya 17 warga sipil Suriah terbunuh di pinggiran Ghautah Timur yang terkepung saat pasukan rezim Nushairiyah pimpinan Bashar Asad dan Rusia meningkatkan serangan udara di wilayah yang dekat dengan ibu kota tersebut, ujar beberapa aktivis pada Ahad (31/12/2017).
Angkatan udara rezim melakukan lebih dari 40 serangan dalam 48 jam terakhir, menerjang sebagian besar wilayah pinggiran timur ibu kota di tengah laporan serangan besar untuk menyerbu daerah kantong yang terkepung, lansir Zaman Alwasl.
Dua orang terbunuh dalam serangan yang menghantam kota Kafr Batna sementara 15 lainnya terbunuh di daerah lainnya termasuk Otaya dan Harasta.
Meskipun Ghautah Timur secara resmi masuk ke dalam zona “de-eskalasi” di bawah kesepakatan yang ditengahi oleh Rusia dan Turki, namun pertempuran tidak pernah terhenti di sana, bahkan serangan udara makin mengganas.
Menurut laporan PBB 130.000 anak di sana menderita kekurangan gizi buruk. (haninmazaya/arrahmah.com)