ISTANBUL (Arrahmah.com) – Lima orang ditangkap pada Jumat pagi (19/5/2017) dalam operasi kontra-terorisme yang dilakukan oleh polisi Istanbul, menurut sumber keamanan sebagaimana dilansir kantor berita Anadolu.
Para tersangka ditahan karena memiliki hubungan dengan ISIS, kata sumber tersebut.
Penahanan berlangsung selama penggerebekan di empat distrik, yaitu Silivri, Bagcilar, Maltepe, dan Gungoren.
Penggerebekan tersebut menghasilkan penangkapan dua belas warga asing yang diduga melakukan perjalanan ke zona konflik, tambah sumber tersebut.
Sebagian besar data dan dokumen disita selama operasi, menurut sumber tersebut. (fath/arrahmah.com)