PARIS (Arrahmah.com) – Sebuah bom surat meledak pada Kamis (16/3/2017) di kantor Dana Moneter Internasional (IMF), melukai satu orang, menurut polisi Paris.
Para karyawan telah dievakuasi dan tentara serta polisi telah dikerahkan di lokasi kejadian yang terletak di Paris barat. Bank Dunia di Perancis berada di kompleks yang sama, lansir Daily Sabah.
Belum terungkap siapa yang mengirim bahan peledak rakitan yang dikirim melalui pos, ujar kepala polisi Paris Michel Cadot. Dia mengatakan kantor IMF telah menerima panggilan telepon yang mengancam dalam beberapa hari terakhir.
Direktur IMF, Christine Lagarde mengatakan dalam sebuah pernyataan baha ia diberitahu mengenai ledakan, namun saat insiden terjadi dia berada di Jerman.
“Saya mengutuk tindakan pengecut ini dan menegaskan kembali tekad IMF untuk melanjutkan pekerjaan kami sejalan dengan mandat kami,” klaimnya.
Sekretaris yang membuka surat itu telah terluka oleh pecahan peluru di wajah dan gendang telinganya juga terluka karena suara yang keras, ujar kepala polisi.
Insiden tersebut terjadi sehari setelah paket yang tiba di Departemen Keuangan Jerman juga mengandung bahan peledak. Dalam insiden Jerman, karyawan cepat mengidentifikasi paket mencurigakan dan memanggil ahli. (haninmazaya/arrahmah.com)