ANKARA (ARrahmah.com) – Polisi Turki berhasil menyita lebih dari 100 kilogram berbagai jenis obat-obatan dan sekitar 250.000 bungkus rokok selundupan selama tiga operasi anti-penyelundupan yan berlangsung terpisah di Istanbul, Kayseri dan provinsi Sivas Senin, menurut pejabat polisi, sebagaimana dilansir Anadolu Agency, Senin (6/3/2017).
Satuan Polisi Ketertiban Umum menyita sekitar 112 kilogram (247 pon) karet opium, kokain, heroin dan ganja dalam operasi di distrik Sirinevler Istanbul.
Sekitar 6,5 kilogram ganja, 93,18 kilogram heroin, 887 gram kokain, serta 10 kilogram metamfetamin berhasil disita dari apartemen milik keturunan Iran yang kemudian ditangkap.
Obat-obatan tersebut dibawa dari luar Turki, beberapa di antaranya akan dikirim ke negara-negara Eropa, menurut seorang pejabat polisi, yang berbicara dengan syarat anonim karena pembatasan berbicara kepada media.
Dalam insiden kedua, Departemen Anti-Penyelundupan dan Kriminal menyita 4.085 bungkus rokok selundupan dari dua bus dan sebuah truk dengan plat nomor Bulgaria di sebuah pos pemeriksaan di Susehri – sebuah distrik di provinsi Sivas pusat.
Empat orang ditangkap, termasuk seorang warga negara Bulgaria atas tuduhan penyelundupan.
(ameera/arrahmah.com)