MOSUL (Arrahmah.com) – Pesawat-pesawat tempur koalisi menewaskan 27 orang warga sipil dalam serangan di kota Mosul, Irak, pada Sabtu (7/1/2017), kata seorang dokter Irak.
Dr. Ahmed Raid al-Hamadani, seorang pejabat rumah sakit Mosul mengatakan, “Sejauh yang telah kita pelajari dari para saksi mata, seorang warga sipil mengatakan 10 kendaraan menjadi sasaran pasukan kolaisi di bagian timur Mosul, di mana daerah tersebut tidak berhubungan dengan ISIS.”
Al-Hamadani mengatakan sedikitnya 15 orang tewas dalam serangan tersebut.
Dalam operasi terpisah, pesawat koalisi juga menghantam Ibn al-Haysum, lingkungan perumahan sipil di tenggara Mosul, menewaskan 12 warga sipil, termasuk perempuan dan anak-anak, ia menambahkan.
Sebagaimana dilansir AA, belum ada pernyataan resmi dari pihak koalisi.(fath/arrahmah.com)