IDLIB (Arrahmah.com) – Jet-jet tempur rezim Nushairiyah pimpinan Bashar Asad telah membombardir tiga sekolah di provinsi Idlib pada Sabtu (26/11/2016) saat 9 orang dilaporkan tewas dalam serangan udara di pedesaan selatan.
Direktorat Pendidikan di provinsi yang dikuasai oleh Mujahidin Suriah mengatakan bahwa 3 sekolah di desa Kafr Eyn, Maerzita dan Al-Hubait rusak sebagian karena serangan udara yang disengaja, lansir Zaman Alwasl.
Dua guru telah kehilangan kaki mereka dan banyak siswa yang terluka, lanjut pernyataan direktorat pendidikan.
Pemboman udara di kota Khan Sheikhoun dan desa Jbala juga telah menewaskan 9 orang, ujar aktivis lokal.
Di kota Aleppo, pasukan rezim Asad dilaporkan telah merebut distrik Masaken Hanano di wilayah utara, klaim media pro-rezim.
Sejak 15 November pemboman udara di Aleppo timur telah menewaskan 212 warga sipil termasuk 27 anak, menurut laporan Observatorium Suriah untuk Hak Asasi Manusia (SOHR), kelompok pemantau yang berbasis di Inggris. (haninmazaya/arrahmah.com)