BEIRUT (Arrahmah.com) – “Hizbullah” Lebanon telah mengirimkan kelompok milisi yang lain ke Suriah yang telah dikerahkan di luar kota Aleppo,” surat kabar Izvestia Rusia melaporkan pada Sabtu (19/11/2016), sebagaimana dilansir Orient Net.
Surat kabar ini mengutip perkataan pensiunan brigadir Jenderal militer rezim Asad, Ali Maqsud, yang mengatakan bahwa milisi “Hizbullah” akan bergerak ke Idlib untuk mempersiapkan operasi militer di sana setelah merebut Aleppo dan wilayah sekitarnya.
“Milisi ‘Hizbullah’ hanya bagian dari tentara bayaran multi-nasional yang ikut dalam operasi Aleppo yang dilancarkan oleh rezim Assad untuk membunuh rakyatnya, Orient Net mengutip dari sumber-sumber khusus.
Laporan lain mengatakan bahwa jumlah total milisi “Hizbullah” di Suriah sekarang terdiri dari 5.000 orang dengan dilengkapi artileri dan sistem senjata berat.
Belum ada sumber lain dari pihak rezim Asad atau “Hizbullah” yang telah mengkonfirmasi laporan-laporan ini.
Pasukan rezim Asad dan sekutnya telah meluncurkan serangan tanpa pandang bulu dengan bom penghancur gedung, kluster dan barel untuk menghancurkan puluhan bangunan tempat tinggal dan rumah sakit dalam upaya untuk menduduki kembali kota Aleppo yang merupakan kota terbesar kedua Suriah.
(ameera/arrahmah.com)