HATAY (Arrahmah.com) – 20 truk bantuan kemanusiaan ke Suriah setelah AS-Rusia melakukan gencatan senjata yang mulai berlaku di seluruh negeri tersebut, menurut sumber-sumber keamanan.
Sumber-sumber keamanan itu mengatakan bahwa 20 truk bantuan telah menyeberang ke kota Suriah dari kota perbatasan Turki di provinsi selatan Hatay.
Sumber tersebut mengatakan bahwa truk-truk itu berangkat sekitar tengah hari dari gerbang perbatasan Cilvegozu. Setidaknya 40 truk diharapkan untuk menyeberangi perbatasan pada akhir hari, kata mereka.
Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan berkomentar pada Senin terhadap kesepakatan gencatan senjata yang dilakukan oleh AS-Rusia, “Jika berhasil, gencatan senjata akan diperpanjang satu minggu lagi dan kemudian akan terus berlanjut.”
AS dan Rusia sepakat untuk mengambil langkah-langkah mengurangi kekerasan di Suriah. Kesepakan gencatan tersebut bertujuan untuk memberikan bantuan kemanusiaan ke daerah-daerah yang terkepung. (fath/arrahmah.com)