BEIRUT (Arrahma.com) – Seorang politisi Libanon, Antoine Zahra, menegaskan bahwa Partai Syiah “Hizbullah” adalah bagian dari unit Pasukan Khusus, Pasukan Quds, di Garda Revolusi Iran, yang bertanggung jawab untuk melakukan operasi di luar wilayah teritorial mereka.
“Milisi ini [Hizbullah] memainkan peran kunci dalam perang di Suriah atas nama Wali al-Faqih [Ali Khamenei],” kata Zahra, mengacu pada Pemimpin Tertinggi Iran.
Zahra menegaskan bahwa Partai “Hizbullah” telah menjadi beban berat di Libanon dan kegiatan partai ini telah merusak Lebanon, ungkap Asharq al-Awsat pada Rabu (11/5/2016), lansir Orient Net.
“Hizbullah menghancurkan dirinya sendiri ketika ia memilih untuk campur tangan dalam konflik Suriah,” tegasnya.
Zahra juga mengatakan bahwa ini adalah awal dari akhir bagi “Hizbullah”.
(ameera/arrahmah.com)