MEKKAH (Arrahmah.com) – Polisi Saudi menembak mati dua tersangka teroris dan dua lainnya meledakkan diri dalam serangan di dekat kota suci Mekkah pada Kamis (5/5/2016), ungkap kementerian dalam negeri Saudi.
“Para teroris mulai menembak ke arah pasukan keamanan, dan pasukan keamanan kemudia menanggapi tembakan tersebut, yang menyebabkan dua tersangka tewas sementara yang lainnya meledakkan diri dengan sabuk bunuh diri, kata juru bicara kementerian itu dalam sebuah pernyataan, sebagaimana dilansir Al-Araby.
Polisi telah mengepung tempat persembunyian para tersangka yang berada antara kota suci Mekkah dan resor gunung Taif, sekitar 80 kilometer (50 mil) di timur, pada Kamis (5/5) pagi ketika baku tembak terjadi.
Sebuah serangan secara serentak terjadi di sebuah tempat persembunyian di kota Laut Merah Jeddah, di mana dua orang ditangkap, dan mereka sedang diselidiki karena keterlibatan mereka dalam sel teroris ini, kata juru bicara itu.
“Operasi keamanan masih berlangsung. Bahan Peledak sedang dimusnahkan dan daerah tersebut disisiri. Dan sabuk bunuh diri, bahan peledak dan senjata di lokasi pertama sedang ditangani,” kata juru bicara kepolisian pada Kamis (5/5) sore.
(ameera/arrahmah.com)