YAMAN (Arrahmah.com) – Pusat studi Yaman mengungkapkan bahwa Houtsi telah menyita 13 juta dollar AS yang merupakan alokasi dana untuk guru Yaman periode 21 September 2014 sampai 25 April 2016, lansir Arab21 (26/4/2016).
Pada Senin (25/4) malam dilaporkan bahwa Houtsi melakukan pelanggaran yaitu menghentikan alokasi keuangan bulanan untuk para guru dalam upaya untuk mendukung perang.
Perang telah menyebabkan kerusakan ratusan sekolah, dan perpindahan ribuan siswa serta proses pendidikan berhenti di negara itu selama beberapa bulan.
(maheera/arrahmah.com)