GAZA (Arrahmah.com) – Militer “Israel” telah mengkonfirmasi laporan tentang penghancuran tanaman pertanian Gaza di dekat pagar keamanan dengan “Israel”.
Militer “Israel” mengungkapkan kepada Anadolu Agency dalam pernyataan tertulis pada Kamis (31/12/2015) bahwa mereka menyemprotkan herbisida yang dapat menyebabkan tumbuhan menjadi layu dan menghambat pertumbuhan.
Mereka berdalih alasan penyemprotan tanaman tersebut untuk mencegah penyembunyian bom IED dan mencegah penggunaan area dari kerusakan.
Konfirmasi itu muncul setelah petani Palestina di dekat perbatasan mengeluh pekan lalu bahwa selama beberapa hari Jet “Israel” terbang dan menyemprotkan zat yang menghancurkan tanaman mereka.
Departemen Pertanian Palestina di Gaza mengatakan kepada Anadolu Agency pekan lalu bahwa sekitar 3.000 meter persegi tanaman hancur.