HEBRON (Arrahmah.com) – Pasukan “Israel” menembak mati seorang Palestina pada Rabu (4/11/2015) setelah diduga melakukan serangan menggunakan kendaraan yang menyebabkan dua warga “Israel” terluka di dekat persimpangan Hlhul sebelah utara Hebron, layanan darurat dan saksi mengatakan kepada Ma’an.
Seorang saksi mengatakan bahwa ia “melihat dua tentara ‘Israel’ terkapar di tanah dan berdarah, sepertinya telah ditabrak kendaraan Palestina.”
“Satu peluru ditembakkan oleh tentara ‘Israel’ ke arah kendaraan Palestina,” tambahnya. Kementerian Kesehatan Palestina menegaskan kepada Ma’an bahwa warga Palestina yang ditembak mati itu bernama Ibrahim Skafi (22).
Bulan Sabit Merah Palestina dilaporkan tidak boleh mendekati lokasi kejadian, kata saksi.
Seorang juru bicara militer “Israel” mengatakan kepada Ma’an bahwa mereka yang terluka karena tertabrak itu adalah seorang polisi perbatasan “Israel”. Layanan darurat “Israel”, Magen David Adom, mengatakan bahwa tentara “Israel” yang tertabrak itu berusia 20 tahun, dan mengalami luka yang cukup parah.
Tujuh puluh warga Palestina telah tewas oleh pasukan “Israel” sejak awal bulan lalu. Sedikitnya sembilan warga “Israel” telah tewas dalam serangan yang dilakukan oleh individu-individu Palestina selama periode waktu yang sama.
(fath/arrahmah.com)