PALESTINA (Arrahmah.com) – Pasukan “Israel” pada Rabu (28/10/2015) pagi menahan tujuh warga Palestina di Yerusalem Timur yang diduduki, kata penduduk setempat, sebagaimana dilansir Ma’an.
Dalam serangan di lingkungan Silwan itu, pasukan penjajah “Israel” dilaporkan masuk dan menggeledah sejumlah rumah di daerah Al-Tsauri, Wad Qaddum, dan Ras al-Amoud serta menahan empat warga Palestina.
Seorang pengacara dari kelompok hak narapidana, Muhammad Mahmoud, mengidentifikasi tahanan sebagai Ibrahim Abdl-Razzak (14), Muhammad Al-Natsha (16), Aziz Asila (16), dan Baha Bazlamit (19). Keempatnya dipindahkan ke kantor polisi Oz di lingkungan Jabal Al-Mukabbir.
Pasukan “Israel” juga menahan Suhaib Ghassan Idrees (14), dan Suhaib Atef Idrees (14), menurut Amjad Abu Asab, kepala Komite Otoritas Palestina untuk Urusan Tahanan di Yerusalem.
Pasukan “Israel” juga menahan Jihad Ghazzawi setelah menggerebek rumahnya dan membawanya ke kantor polisi “Israel” di Jalan Salah Al-Din.
Seorang juru bicara polisi “Israel” mengklaim kepada Ma’an bahwa ia tidak memiliki informasi mengenai penangkapan itu.
Lebih dari 1.000 warga Palestina telah ditahan sejak awal bulan, termasuk sekitar 150 anak-anak, menurut kelompok hak asasi tahanan Palestina Addameer. Sekitar setengah dari mereka ditahan dari Yerusalem Timur yang diduduki.
(banan/arrahmah.com)