KHYBER (Arrahmah.com) – Pejuang dari wilayah Afghanistan melancarkan serangan lintas perbatasan menargetkan pos pemeriksaan Pakistan di daerah suku yang bergolak pada Ahad (23/8/2015), menewaskan sedikitnya empat tentara boneka Afghanistan dan melukai melukai empat lainnya.
Roket ditembakkan dari sisi Afghanistan ke wilayah Khyber di perbatasan Pakistan-Afghanistan, salah satu dari tujuh daerah suku semi-otonom di mana militer Pakistan memerangi Mujahidin Taliban dan Al Qaeda selama bertahun-tahun.
“Menurut laporan, tembakan putaran cepat dilepaskan dari sisi Afghanistan oleh ‘teroris’ yang menghantam sebuah pos pemeriksaan Pakistan di Akhandwala Pass,” ujar militer dalam sebuah pernyataan sebagaimana dilansir oleh AFP.
Pernyataan tersebut menambahkan bahwa empat tentara tewas dan empat lainnya terluka.
Pernyataan juga mengklaim bahwa tentara Pakistan menaggapi dengan menyerang balik dan “berhasil” membunun penyerang.
Tidak ada kelompok yang mengaku bertanggung jawab atas serangan tersebut.
Tujuh distrik di wilayah suku di perbatasan Pakistan-Afghanistan disebut-sebut merupakan benteng Mujahidin Taliban dan Al Qaeda. Wilayah ini menyaksikan pertempuran demi pertempuran sejak militer Pakistan meluncurkan operasi pada tahun 2001 bersamaan dengan invasi AS ke Afghanistan. (haninmazaya/arrahmah.com)