ALEPPO (Arrahmah.com) – Serangan udara rezim Nushairiyah menewaskan 14 orang dan melukai puluhan lainnya di provinsi Aleppo pada Rabu (15/7/2015), ujar laporan Zaman Alwasl.
Sedikitnya 8 orang termasuk 3 anak kehilangan nyawa mereka di kota Darret Ezzat saat empat rudal menghantam lingkungan mereka.
Juga, Serangan bom barel membunuh 4 anak dan seorang perempuan di desa Nadef di pedesaan timur Aleppo.
Serangan lainnya menargetkan desa Shwailiekh, Qasis dan Abu Sousa, seorang perempuan dilaporkan tewas.
Aleppo terbagi menjadi dua antara wilayah yang dikuasai oleh rezim Nushairiyah dan Mujahidin Suriah yang terdiri dari berbagai faksi termasuk Jabhah Nushrah.
Perang Suriah yang memasuki tahun kelima, menurut laporan PBB telah menewaskan sedikitnya 230.000 orang. (haninmazaya/arrahmah.com)