MOGADISHU (Arrahmah.com) – Mujahidin Asy-Syabaab Somalia menewaskan sedikitnya enam orang pada Rabu (24/6/2015) dalam serangan bom yang menargetkan konvoy diplomatik Uni Emirat Arab di ibukota Somalia, Mogadishu.
“Kami konfirmasikan kematian enam orang, sementara enam orang lainnya juga terluka, beberapa serius,” ujar perwira polisi Abdukadir Hassan kepada AFP.
Dia mengklaim tidak ada diplomat UEA yang terluka dalam serangan tersebut.
Asy-Syabaab mengatakan mereka melakukan serangan, yang diyakini merupakan serangan pertama yang menargetkan UEA di Somalia. UEA terlibat dalam sejumlah keamanan, infrastruktur, pembangunan dan proyek-proyek di Somalia.
“Para Mujahid melakukan serangan yang sukses pada delegasi dari pemerintah murtad Uni emirat Arab,” ujar Asy-Syabaab dalam pernyataan yang diposting online.
Konvoy militer dari pasukan teroris Uni Afrika (AMISOM) juga lewat di dekatnya saat serangan terjadi, ujar saksi mata.
“Saya melihat mayat dua orang dan ada beberapa tentara yang terluka,” ujar Abdulahi Yasin yang menyaksikan langsung serangan tersebut.
“Ledakan itu sangat berat dan menghancurkan truk bak terbuka,” ujar saksi lainnya, Hassan Bile. (haninmazaya/arrahmah.com)