MESIR (Arrahmah.com) – Sejumlah “militan”menyerang beberapa pos pemeriksaan di Semenanjung Sinai Mesir pada Kamis (2/4/2015), menewaskan sedikitnya 15 tentara junta Mesir, lansir WB mengutip sumber-sumber keamanan setempat.
Sebanyak 15 tentara Mesir tewas dan 20 lainnya luka-luka pada Kamis (2/4) dalam serangan terhadap dua pos pemeriksaan keamanan di Sinai utara, ujar sumber keamanan.
Menurut sumber, pasukan keamanan Mesir membalas tembakan para penyerang, membunuh 15 dari mereka.
Sumber-sumber medis mengatakan bahwa sepuluh warga sipil dirawat di rumah sakit pada hari Kamis akibat cedera dalam baku tembak antara pasukan keamanan dan “militan” di dekat lokasi serangan.
Sejauh ini belum ada pihak yang mengaku bertanggung jawab atas serangan itu.
(banan/arrahmah.com)