TEPI BARAT (Arrahmah.com) – Tiga anak Palestina di selatan Tepi Barat telah ditangkap oleh tentara Zionis pada Selasa (3/3/2015).
Menurut pernyataan kementerian pendidikan otoritas Palestina, ketiga pelajar Palestina ditangkap setelah dipukuli oleh ekstrimis Yahudi saat mereka berada dalam perjalanan menuju Sekolah Ibrahimiya di kota al-Khalil (Hebron), lansir World Bulletin.
“Tentara menahan tiga siswa setelah pasukan keamanan menemukan kompas di salah satu tas mereka,” ujar pernyataan tersebut.
Dua siswa yang ditahan adalah siswa kelas tujuh, sementara seorang lainnya adalah siswa kelas delapan, tambah pernyataan kementerian pendidikan.
Tentara Zionis menolak memberikan pernyataan terkait peristiwa ini.
Al-Khalil adalah rumah bagi sekitar 160.000 warga Palestina dan sekitar 400 pemukim ilegal ekstrimis Yahudi bersenjata. Wilayah ini sangat dijaga ketat oleh pasukan Zionis. (haninmazaya/arrahmah.com)