SURIAH (Arrahmah.com) – Enam orang tewas dan 40 lainnya luka-luka dalam serangan udara rezim Nushhairiyah pada hari Jum’at (26/12/2014), di desa Ayn Turma di ibukota Suriah Damaskus, menurut seorang aktivis lokal, seperti dilansir WB pada Sabtu (27/12).
“Angkatan udara rezim telah membom desa yang dikuasai oleh oposisi,” Abo Mohamed, seorang aktivis lokal dari desa itu, mengatakan kepada koresponden Anadolu Agency.
Enam orang, termasuk tiga anak, tewas dan 40 lainnya luka-luka, termasuk sejumlah anak-anak lainnya juga mengalami luka-luka.
“Serangan udara membuat rusak parah bangunan di desa itu; bangunan enam lantai hancur,” tambah Abo Mohamed.
Tim penyelamat melakukan pencarian korban yang mungkin terjebak di bawah reruntuhan bangunan.
Banyak desa yang dikuasai oleh oposisi menjadi sasaran serangan udara rezim Assad di distrik Ghouta timur Damaskus.
Protes perlawanan yang ditekan dengan brutal oleh rezim diktator Assad telah berubah menjadi perang berdarah di Suriah yang sejauh ini telah menewaskan lebih dari 150.000 jiwa.
(banan/arrahmah.com)