YERUSALEM (Arrahmah.com) – Tentara Zionis menyerbu Yerusalem Timur yang diduduki pada Sabtu malam dan Ahad pagi, menculik sepuluh warga Palestina termasuk anak-anak, ujar laporan IMEMC pada Ahad (9/11/2014).
Sumber-sumber lokal mengatakan beberapa kendaraan militer lapis baja menyerbu kota ar-Ram, utara Yerusalem dan menculik seorang remaja yang diidentifikasi sebagai Rami Abu ‘Asab (14).
Beberapa kendaraan militer juga menyerbu kota silwan, selatan Masjid al-Aqsa, merusak dan menggeledah sejumlah rumah dan toko milik warga Palestina dan menculik seorang warga yang diidentifikasi sebagai Sofian Gheith (22).
Militer mengklaim, tentara sedang mencari petasan yang digunakan untuk melawan tentara selama protes di kota yang diduduki.
Selain itu, tentara Zionis juga menyerbu berbagai pemukiman dan gang-gang di kota tua dan menangkap dua warga Palestina yang diidentifikasi sebagai Hamza lal-Joulani (31) dan Bilal al-Joulani (20).
Tak lama setelah tengah malam, tentara menyerbu lingkungan Shu’fat di jantung kota Yerusalem dan menculik empat anak serta dua orang dewasa.
Dua dari mereka yang diculik telah diidentifikasi sebagai Fares Awadallah dan Ahmad Yousef Abu Khdeir. (haninmazaya/arrahmah.com)