HAMA (Arrahmah.com) – Sedikitnya 10 tentara rezim Syi’ah Nushairiyah tewas pada Ahad (2/11/2014) dalam pertempuran di al-Sutaihat, timur provinsi Hama, ujar pernyataan aktivis Suriah seperti dilaporkan Zaman Alwasl.
Wilayah barat dan utara di provinsi Hama juga menyaksikan pertempuran sengit antara Mujahidin Jabhah Nushrah dan tentara rezim Nushairiyah yang didukung oleh militan Syi’ah Libanon, “Hizbullah”.
Sementara itu, Hama Media Center melaporkan pada Ahad (2/11) bahwa 4 perempuan dan seorang pria yang telah renta dibunuh oleh rezim di desa al-Karim.
Dalam peristiwa lainnya, militer rezim telah memobilisasi pasukannya untuk menyerbu Kafr Zeita, seminggu setelah merebut kendali atas kota Morek di pedesaan utara.
Kafr Zeita, basis kekuatan pejuang Suriah yang selama dua tahun terakhir mampu mempertahankan diri dari gempuran rezim, menghadapi ancaman jatuh ke tangan rezim saat militan yang setia kepada Assad berkumpul di sebuah desa Alawiyah untuk bergabung dalam pertempuran. (haninmazaya/arrahmah.com)