JAKARTA (Arrahmah.com) – Ketua Tim Hisab dan Ru’yah Lajanah Falakiyah Al Husiniyah Cakung Jakarta Timur, KH. Nuryazid mengatakan bahwa hilal awal Dzulhijjah 1435 yang menandai bulan baru telah tampak pada pemantauan di Cakung petang ini Rabu (24/9/2014) jam 17.50 wib.
“Berhasil dilihat,” katanya kepada arrahmah.com lewat sambungan telepon malam ini.
Kiai juga menambahkan cuaca saat pemantauan dilakukan cerah.
Berdasarkan hasil ru’yah ini maka 1 Dzulhijjah bertepatan dengan 25 September 2014, sedangkan Idul Adha10 Dzulhijjah 1435 bertepatan dengan 4 Oktober 2014.
Adapun saksi-saksi dari Tim Hisab dan Ru’yah yang disumpah melihat hilal 1 Dzulhijjah 1435 H, disebutkan oleh KH. Nuryazid sebagai berikut:
- H. Muhammad Labib
- H. Abdul Khalik
- Adrian
Berbeda, pemerintah telah melakukan sidang itsbat untuk menetapkan tibanya bulan baru atau 1 Dzulhijah tahun 1435 Hijriyah. Pemerintah secara resmi menetapkan 1 Dzulhijah 1435 jatuh pada 26 September.
“Menetapkan 1 Dzulhijah 1435 H jatuh pada hari Jumat 26 September 2014. Dengan demikian 10 Dzulhijah bertepatan dengan 5 Oktober 2014 Masehi,” kata Wakil Menteri Agama Nasaruddin Umar di kantor Kemenag, Jalan MH Thamrin, Jakarta, Rabu (24/9/2014), tulis ROL. (azm/arrahmah.com)